Kunjungan Belajar ke Laboratorium UNS
SMP Islam Al Hadi- Selasa (20/8) siswa-siswi Program Khusus (PK) Science kelas 9 melakukan kunjungan belajar ke Laboratorium IPA FKIP UNS. Kegiatan ini telah menjadi agenda wajib untuk kelas PK Science setiap tahunnya. Bertujuan untuk mengenalkan serta mengajak siswa lebih dekat dengan peralatan-peralatan IPA pun kegunaanya.
Didampingi oleh Dosen UNS dan kakak-kakak mahasiswa, anak-anak diperkenankan langsung untuk praktik atau mencoba alat-alat yang tersedia, seperti mikroskop dan sebagainya. Melalui kunjungan seperti ini, diharapkan ilmu yang diperoleh dalam kegiatan ini dapat maksimal diterima oleh siswa-siswi semua. Semoga banyak ilmu baru yang diperoleh, sehingga bisa menjadi semangat baru untuk lebih tekun belajar guna menggapai cita-cita besar mereka.
Sampai ketemu di kunjungan berikutnya..